DOA WAKTU MULAI BEKERJA
DOA KE 1
Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih dan Pengampun.
Ya Robb,kubawa rasa syukur atas Berkah dan Hidayah-Mu
Kusampaikan Kasih dan Sayang-Mu ketika aku memasuki ruang kerja
Ya Robb,terima kasih atas semua berkah Mu Yang telah menjadi hartaku
Sungguh suatu kebahagiaan untuk menggunakan
Dengan penuh tanggung jawab dan sebaik baiknya
Ya Robb,terima kasih atas darah segar kebenaran dan keindahan
Yang membangkitkan ide ide kami, energy kami,kreativiatas kami,
Sehingga pada pekerjaan sekecil apapun tetap kusampaikan KeberkahanMU
Ya Robb apabila aku ragu,bimbinglah aku
Apabila aku takut ,bangkitkanlah aku
Apabila aku kebingungan,tunjukanlah jalan dalam cahaya SuciMU
Perkenankan pekerjaan dan caraku menyelesaikan
Limpahkan harapan,kegairahan dan kebahagian
Kepada semua yang berhubungan denganku
Ya Robb,seandainya hari ini menjadi hari
Yang membuatku tegang
Perkenankanlah aku bersandar padaMU
Duhai yang Maha Pengampun
Terima kasih atas perkenanMu
Amin ya Rabbal alamin.
DOA KE 2
Pada pagi hari ini, kami bersyukur kepada Tuhan yang telah memberikan kesehatan sehingga kami bisa berkumpul kembali dan bekerja untuk menafkahi keluarga kami.
Ya Tuhan, mohon ampuni dosa kami, dosa kedua orang tua kami, dan dosa saudara-saudara serta para pemimpin kami. Berikanlah kami kebijaksanaan untuk bisa belajar dari kesalahan di masa lalu.Bimbinglah kami agar terhindar dari melakukan kesalahan di masa depan.Jaga kami dari godaan untuk melakukan perbuatan yang tercela yang pada akhirnya akan merugikan diri dan keluarga kami.
Ya Tuhan, berikanlah petunjuk supaya kami mendapatkan peluang yang membawa kesuksesan. Kembangkanlah kreativitas kami untuk berinovasi demi keunggulan. Dan pertajamlah intuisi kami agar bisa mengambil keputusan yang tepat daripada keputusan yang salah.Berikan kami kesempatan, keberuntungan, dan pertemanan yang baik dalam pekerjaan kami demi kesejahteraan keluarga kami. Kuatkanlah jiwa dan raga kami agar bisa bekerja semaksimal yang kami mampu untuk memberikan yang terbaik dari diri kami.
Ya Tuhan, Lapangkanlah hati kami agar ikhlas menerima hal-hal yang tak bisa diubah dan ikhlas setulusnya dalam melayani para pelanggan kami. Kobarkanlah selalu semangat kami agar kami termotivasi dalam bekerja. Jadikanlah pikiran kami agar optimis dan bentuklah mental kami agar menjadi pribadi yang pantang menyerah. Terimalah kerja kami sebagai bentuk amal ibadah kami bagi-Mu.
Tuhan, hanya kepada-Mu lah kami meminta dan hanya kepada-Mu lah kami memohon. Mohon kabulkan doa kami. Amin!
DOA KE 3
Ya Allah Ya Tuhan Kami
jadikanlah syukur sebagai penyubur hati
bersihkan dosa dan nista yang membayangi
tajamkan pikiran untuk berbhakti
sehingga jiwa kami sejak seperti embun pagi
Ya Allah Ya Tuhan Kami
Jadikan hari ini sebagai hari yang paling indah
melaksanakan seluruh tugas dengan mudah
dan datangkan rizki yang membawa barokah
sehingga kami mampu berakhlakul karimah
ya Allah Ya Tuhan Kami
atas kuasaMu kerja kami kian semangat
pikiran dan tenaga kami semakin kuat
dalam bekerja kian cermat
dan kepuasan kerja bisa dinikmati
Tuhan, hanya kepada-Mu lah kami meminta dan hanya kepada-Mu lah kami memohon. Mohon kabulkan doa kami. Amin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar